Rabu, 17 Oktober 2012

TAS KAMERA

 
 
 
 
 
Tas kamera adalah tas yang berfungsi untuk menyimpan kamera sehingga memudahkan para pemilik kamera untuk bepergian kemana saja sambil membawa kamera. Biasanya saat kita membeli kamera, pihak produsen kamera tersebut akan menyertakan tas kamera (camera bag) dalam satu paket penjualan. Namun adakalanya tas kamera yang disertakan tersebut hanya berupa tas kecil yang bisa memuat kamera itu saja. Ini akan merepotkan kita bila kita ingin membawa kamera tersebut  pergi ke suatu tempat. Oleh karena itu, kita membutuhkan tas kamera yang lebih besar sehingga kita tidak perlu membawa banyak tas selama bepergian.
 
Tas kamera mutlak dibutuhkan bila kita memiliki jenis kamera SLR atau Single Lens Reflex. Dimana jenis kamera tersebut membutuhkan beberapa jenis lensa yang berbeda untuk keperluan yang berbeda pula. Berikut ini adalah beberapa model tas kamera yang bisa kita jumpai di pasaran:
 
 
 
 
Tas kamera tidak hanya perlu dimiliki oleh para fotografer profesonal. Kita yang memiliki hobi fotografer dan yang sering travelling dengan membawa kamera sudah pasti harus memiliki tas kamera. Karena kamera bukan merupakan barang murah, maka diperlukan kehati - hatian yang ekstra dalam menyimpan dan membawa kamera kita. Oleh karena itu, tas kamera biasanya dibuat dari bahan yang tebal serta memiliki lapisan busa yang tebal pula pada setiap sekat dan bagian dalam tas tersebut.
 
Saat ini banyak ditawarkan jenis tas kamera yang tidak hanya berfungsi untuk menyimpan kamera saja. Namun juga bisa untuk menyimpan laptop, ipad, dan gadget - gadget yang lain. Ini sangat menguntungkan setiap orang yang harus segera meng-uploud hasil jepretan kamera mereka dan harus selalu terkoneksi dengan internet dimanapun dan kapanpun mereka berada.

Tidak ada komentar: